Jumat, 23 Januari 2009

PISANGJADI BAHAN BAKAR

Ada banyak metode mendapatkan gas metana dengan fermentasi limbah tanaman. Salah satu yang menarik dengan memanfaatkan limbah pisang. Growcom, salah satu organisasi hortikultura utama di Australia baru saja memulai tahapan pabrik komersial -setelah tahap prototype- untuk memproduksi gas metana dari limbah pisang. Gas ini nantinya bisa digunakan untuk konsumsi mobil berbahan bakar gas.

Proses produksi dipabrik itu pada dasarnya terdiri dari proses pencernaan anaerobic limbah pisang. Dan ada proses-proses lainnya sebelum gas bisa di pakai. Waktu yang diperlukan sekitar minggu. Di Australia, proses ini ditawarkan untuk digunakan di perkebunan dan peternakan. Hany menggunakan limbah yang ada di sana dan tidak tertutup untuk komersialisasi.

Ini mungkin ide menarik bagi petani Indonesia. Ditengah-tengah mahal dan sulitnya mendapatkan bahan bakar minyak, ada peluang mendapatkan energi dari limbah pisang. Tanaman pisang menyebar di seluruh Indonesia seperti, Jawa Barat, Jawa Tengah, Jawa Timur, Lampung, Sumatera Barat, Jambi, Kalimantan, Sulawesi, Maluku, Bali, dan NTB.

Gas metana yang dihasilkan bisa dipakai untuk bahan bakar truk guna mengirimkan hasil-hasil pertanian ke pasar.

Yang diperlukan sekarang adalah teknologi yang murah, mudah dan tepat guna untuk mendapatkan energi itu.



SEBELUM MENGINJAK PEDAL GAS,.........

KONDISI lalu lintas yang makin padat menuntut para pengguna jalan - khususnya pengendara mobil - untuk lebih berhati-hati. Kesehatan yang prima, kondisi mobil yang baik, dan kecakapan berkendara dirasa belum lengkap jika kesiapan sebelum mengemudi tidak diperhatikan dengan baik.

Sikap berkendara yang baik memang tidak hanya terlihat ketika Anda meluncur di jalan raya, tapi dimulai sebelum kaki Anda menekan pedal gas. Berikut adalah hal-hal yang harus dilakukan sebelum Anda mengemudikan mobil.
1. Periksa kondisi mesin, oli, air radiator dan tekanan ban untuk memastikan bahwa si roda empat ini berada dalam kondisi puncak.
2. Gunakan selalu sabuk pengaman sebelum mobil dinyalakan, begitu juga untuk awak penumpang yang lain. Jika Anda membawa anak kecil dalam mobil, letakkan mereka di atas jok khusus untuk anak-anak dan pasang alat keselamatan dengan benar.
3. Perhatikan barang-barang yang mudah bergerak saat mobil berjalan nanti seperti kaset, cd, kotak tissue, atau kotak permen. Pastikan barang-barang tersebut nanti tidak akan berpindah tempat/tergelincir ketika mobil berjalan karena dikhawatirkan akan mengganggu pengemudi. Kotak tissue misalnya dapat diletakkan di roof console dan kaset/cd diletakkan di dalam dashboard.
4. Buatlah posisi duduk di dalam mobil senyaman mungkin. Begitu juga dengan kaca spion, atur sedemikian rupa komponen tersebut agar pandangan ke belakang benar-benar maksimal.
5. Jika Anda ingin mendengarkan musik, siapkan kaset atau CD yang akan diputar nanti di perjalanan dalam tempat khusus yang mudah untuk diraih. Jangan sampai aktivitas mengemudi Anda terganggu hanya karena ingin mencari kaset atau CD kesukaan.
6. Meski tidak dianjurkan, bagi Anda yang menggunakan ponsel hendaknya menggunakan handsfree agar kedua tangan Anda tetap berada pada kemudi meski tengah berponsel-ria.
7. Pikirkan jalur mana yang akan ditempuh berikut alternatifnya. Selain lebih efisien hal ini dimaksudkan agar di tengah jalan Anda tidak bingung memilih jalur mana yang akan ditempuh.

Sumber dari : Kompas.Com


CARA SEDERHANA MENGHEMAT BENSIN

Di tengah melambungnya harga bahan bakar minyak seperti yang terjadi saat ini, penghematan bahan bakar pasti merupakan hal yang sangat bijaksana untuk dipertimbangkan. Sederhana. Hanya dengan menaruh perhatian pada kondisi kendaraan dan gaya berkendaraan, tenyata mampu menolong kita untuk lebih berhemat.

Perhatikan tips berikut:

1. Periksalah Saringan Udara

Bagian ini kerap terlupakan dan baru dijamah saat mobil di-tune up, atau saat penggantian oli. Padahal, pemeriksaan saringan udara dapat kita lakukan setiap saat dengan hanya membuka kap mesin mobil.Angkatlah saringan udara, kemudian hadapkan ke arah matahari. Jika anda tak bisa melihat sinar matahari menerobos dari sela-sela filter, maka itu tandanya filter udara harus segera diganti.

Saringan udara yang bersih sangat berperan pada penghematan bahan bakar. Sebab, filter yang kotor menghambat aliran udara masuk ke dalam mesin, dan kemudian merusak performa mesin, termasuk konsumsi bahan bakar menjadi berlebih.
2. Periksa tekanan udara pada ban

Tekanan udara pada ban umumnya kurang menjadi perhatian bagi sejumlah pengendara, padahal tekanan ban yang rendah menyebabkan mesin bekerja lebih keras dan boros bahan bakar. Periksa tekanan angin pada saat ban dalam keadaan dingin. Sebab tekanan udara dalam keadaan ban yang panas akan lebih tinggi. Selanjutnya, pastikan pasokan udara sesuai dengan ukuran yang telah disarankan oleh pabrik. Biasanya, tekanan angin, tercantum dalam buku manual atau stiker yang dilekatkan di sekitar kabin pengemudi.

3. Akselerasi dengan perhitungan

Memacu kendaraan membutuhkan perhitungan. Itulah yang disebut perhatian pada gaya mengemudi. Tekanan gas yang spontan, kemudian melambat dengan drastis jelas membuat boros. Perhitungkan posisi kendaraan di depan anda, sehingga kecepatan kendaraan tetap stabil. Sekalipun harus melambat, maka perlambatan itu dilakukan dengan gradual.

4. Kembalilah ke alam

Nah, mungkin saran yang satu ini pun patut pula Anda pertimbangkan. Kembalilah ke alam! Alias, pakailah AC hanya di saat kita membutuhkannya. Buka jendela, dan coba nikmati semilir angin, dengan kendaraan yang berjalan santai. Namun jangan salah. Pada kecepatan tinggi, penggunaan AC justru bisa menghemat bahan bakar, sebab jendela yang terbuka menciptakan hambatan pada kendaraan untuk melaju, sehingga mesin bekerja lebih keras.

5. Simpan ban dan velg original

Velg dan ban baru pasti membuat mobil andalan kita terlihat lebih gagah. Dan, yang pasti juga akan mempermudah pengendalian. Tapi, jika ban yang kita pilih lebih lebar dari standar pabrik, maka permukaan yang bergesek dengan jalan pun akan lebih lebar, hasilnya resistensi perputaran ban juga berimplikasi pada bahan bakar yang dikonsumsi.

Jadi jika, Anda ingin mempercantik mobil, maka ada baiknya velg dan ban standar pabrik tetap disimpan. Gunakan ban dan velg tersebut saat akan melakukan perjalan jauh, di mana efisiensi bahan bakar lebih penting dari pada 'gaya'.

6. Jangan pakai mobil

Mungkin ini tips yang paling tidak populer di dalam rubrik otomotif. Tapi faktanya, tidak menggunakan mobil jelas menghemat penggunaan bahan bakar. Tinggal perhitungkan biaya dan kebutuhan yang harus "dikorbankan" jika tidak menggunakan mobil. Gunakan angkutan umum? Motor? Atau bahkan sepeda? Ingat, jalan kaki atau sepeda jelas baik untuk kesehatan dan juga kantong anda. Jadi, cobalah bertanya pada diri sendiri setiap kali akan mengendarai mobil, "Apalah perjalanan ini perlu saya tempuh dengan mobil?"

Sumber dari : Kompas.com


BEBERAPA MACAM PENYEBAB BENSIN MENJADI BOROS

Punya sepeda motor standar namun konsumsi bahan bakarnya menjadi boros tentu menjadi tanda tanya pemakainya. Apa penyebabnya?
setidaknya ada lima hal yang menjadi penyebab boros tidaknya konsumsi bensin, seperti:
a. Pertama, situasi jalan yang dilalui dalam kondisi macet, karena meskipun posisi
motor sedang berhenti, namun putaran mesin tidak berhenti.
b. Kedua, kondisi jalanan yang dilalui menanjak, di mana pada kondisi jalan tersebut
pengendara motor membuka gas lebih banyak ketimbang kondisi jalan landai
atau datar, sehingga mengakibatkan putaran mesin lebih tinggi dan konsumsi
bensin menjadi lebih banyak. Demikian juga pada jalan yang bergelombang, atau
cenderung rusak.
c. Ketiga, cara pemakaian juga mempengaruhi konsumsi bensin. Misalnya, ketika
motor berhenti di persimpangan atau lampu merah, sering memainkan gas secara
terus-menerus, sering ngebut, dan sering mengerem mendadak. Selain itu faktor
lainnya adalah tidak melakukan servis secara rutin, sehinga settingan mesin telah
mengalami perubahan.
d. Faktor keempat yang turut mempengaruhi penggunaan bahan bakar adalah
suhu. Makin panas suhu udara, maka penguapan bahan bakar akan semakin
tinggi.
e. Terakhir, kondisi fisik motor. Misalnya, ban kempes atau kurang angin,
penggunaan aksesori body yang berat dan mengakibatkan bertambahnya
hambatan udara, atau beban angkut yang berlebihan. (ry)

Berikut ini kiat kiat untuk menghemat BBM
BUKA-TUTUP GAS SEIRAMA
Jangan bergaya stop and go. Tutup dan buka gas full. Tapi, mainkan irama sesuai putaran mesin. Secara teknis antara rpm dan torsi senada. Di sini dibutuhkan feeling kuat. Apalagi, pas pindah gigi. Jangan sampai telat. Rpm jangan dibiarkan tinggi, baru pindah gas. “Buka gasnya pun mesti sesuai putaran mesin. Jangan buka gas, tapi tenaga motor masih rendah,” jelas Freddy.

Paling gampang dicoba pas turunan dan tanjakan. Di turunan nggak usah open throttle. Cara seperti itu ngasih beban berlebihan. Bahan bakar deras, tapi enggak sesuai kebutuhan ruang bakar.

JANGAN ENGINE BRAKE
Di harian jangan disamakan dengan balap. Hapus teknik engine brake. Teknik seperti memaksa mesin berputar, tapi enggak sesuai dengan daya yang dihasilkan. Berarti bahan bakar ngocor, sementara enggak terbakar sempuran. “Paling bagus pakai rem. Mesin enggak dipaksa berputar,” terang Anggono yang bakal melepas lajang Minggu ini.

HINDARI NGEREM SAMBIL NGEGAS
Ini biasa dilakukan kaum Hawa. Enggak nyadar, rem belakang diinjak, tapi gas tetap manteng. Sekali lagi, rpm dan torsi nggak keluar maksimal. Mirip sama orang mau buang air besar, tapi ditahan. Proses pembakaran yang semestinya menghasilkan daya, tapi tertahan. Pembakaran pun jadi sia-sia.

HARAM GEBER DI LAMPU MERAH
Kebiasan bergaya. Kondisi mesin idle atau posisi gigi lagi netral, tapi gas digeber-geber. Campuran bahan bakar dan udara dari karburator masuk ke ruang bakar. Wah, di sini nih bensin akan ngocor deras, tapi terbuang percuma. Mubazir, kan. “Posisi mesin langsam bisa dianggap saat bahan bakar banyak terbakar. Ditambah lagi main geber. Pasti jadi makin boros,”

JANGAN TERLALU LAMA MANASIN MESIN
Cara lama. Sebelum berangkat ngantor, sekolah, atau kuliah motor dinyalakan. Dibiarkan berlama-lama. Katanya sih supaya oli naik dan membasahi semua komponen mesin sebelum motor dijalankan. Ingat lho, posisi mesin langsam bikin bahan bakar terbuang percuma.
Diposkan oleh BINTANG motor sport


BELAJAR MENGHARGAI ALAM DENGANCARA MENGHEMAT BBM

Hemat energi, himbauan yang sudah lama digaungkan di Indonesia maupun di dunia internasional. Sejak terjadinya krisis energi di tahun 1973 di dunia (khususnya di Amerika Serikat), terutama krisis sumber daya energi berbasis fosil (minyak bumi dan batubara), sumber daya energi dunia terus mengalami kemerosotan sampai sekarang. Survei sumber minyak baru dan proyek penggaliannya dilakukan terus-menerus di seluruh dunia. Namun ternyata jumlah pemakaiannya begitu dahsyat sehingga kapasitas ketersediaan sumber daya energi di dunia hampir mencapai titik nadirnya. Padahal seperti kita ketahui sumber energi fosil ini tidak bisa diperbaharui dan kemampuan alam untuk membuatnya memerlukan waktu jutaan tahun. Keadaan ini semakin diperparah setelah energi listrik yang semula diproduksi dengan memanfaatkan energi potensial air (Pembangkit Listrik Tenaga Air / PLTA), akhirnya lebih mengandalkan energi minyak bumi (Pembangkit Listrik Tenaga Diesel / PLTD) dan batu bara (Pembangkit Listrik Tenaga Uap) disebabkan lebih murah dari pada PLTA yang biaya pembuatan bendungan airnya lebih mahal dibanding jumlah energi listrik yang dihasilkannya. Untuk memaksa warganya mendukung himbauan hemat energi tersebut, pada tahun 1979 di Amerika Serikat sempat dikeluarkan semacam kupon pembatasan penggunaan bahan bakar minyak. Kupon tersebut dicetak dan rencananya dibagikan kepada masyarakat secara terbatas untuk ditukarkan dengan satu unit bahan bakar. Tetapi ternyata sejak pencetakannya kupon tersebut belum pernah dipergunakan sama sekali sampai sekarang. Saat ini upaya yang sama juga dilakukan oleh pemerintah kita dalam rangka membatasi penggunaan BBM bersubsidi dengan akan menerbitkan Smart Card. Di dalam "kartu pintar" ini tersimpan data yang akan dibaca oleh peralatan khusus yang akan dipasang secara on line di semua SPBU, sehingga si pemilik kartu hanya akan dapat membeli secara terbatas sejumlah BBM dalam seharinya. Ide kontroversial ini terlihat cerdas, tetapi sesungguhnya tidak menyentuh substansi permasalahan sesungguhnya, yaitu budaya boros dan konsumtif bangsa kita. Budaya yang boros energi Berlipat gandanya pemakaian sumber daya energi tidak terlepas dari budaya manusia itu sendiri. Penemuan teknologi di bidang alat listrik, elektronik dan komputer serta produksinya
yang besar-besaran di seluruh dunia, menyuburkan budaya konsumerisme yang berujung pada penggunaan energi yang berlebihan dan tidak perlu. Begitu juga produksi kendaraan bermotor berbahan bakar minyak, seperti mobil dan sepeda motor yang terus meningkat di seluruh dunia, penggunaannya yang tidak terkendali, semakin menguras lebih banyak lagi sumber energi minyak bumi. Hampir-hampir tidak ada di dalam kehidupan kita kegiatan yang tidak menggunakan sumber daya energi, seperti berkendara, menggunakan alat-alat listrik dan elektronik di rumah tangga seperti lampu penerangan, komputer, televisi, Hi-fi, home teather, AC, kipas angin, lemari es, rice cooker, micro wave, vacuum cleaner, dan lain sebagainya. Pernahkan kita menghitung berapa banyak energi yang telah habis digunakan oleh kita dalam satu hari ? Berapa kira-kira yang telah dihabiskan oleh warga sebuah kota ? Seandainya satu keluarga memiliki paling sedikit satu buah mobil dan satu buah sepeda motor, berarti dalam satu hari keluarga tersebut sudah menghabiskan BBM paling sedikit 15 liter, itu baru untuk jarak tempuh maksimum 30 km pulang pergi (itu kalau saya tidak salah hitung). Bagaimana dengan pemakaian listrik di rumah dengan semua peralatan listriknya ? Begitu pula dengan pemakaian energi di dunia bisnis dan pemerintahan. Lihat saja gedung-gedung perkantoran dan mall-mall, berapa kira-kira pemakaian energi listrik mereka dalam satu hari, siang dan malam? Berapa pula pemakaian BBM mobil-mobil dinas milik pemerintah dan perusahaan swasta dalam satu hari ? Melihat begitu ekstrimnya kita dalam menghabiskan sumber daya energi yang tidak bisa diperbaharui tersebut, maka patutlah kita bertanya terhadap diri kita masing-masing, sudahkah kita menghemat sumber daya energi kita ? Kebijakan dan kegiatan pemerintah yang tidak mendukung himbauan hemat energi Pemerintah yang selalu meneriakkan himbauan hemat energi kepada rakyatnya, ternyata pemerintah adalah pihak pertama yang tidak mematuhi himbauan hemat energi tersebut. Banyak kebijakan-kebijakan dan kegiatan pemerintah yang ternyata bertolak belakang dengan semangat penghematan energi. Seperti kemudahan yang diberikan kepada importir mobil untuk memasukkan mobil mewah dari luar negeri ke Indonesia yang ternyata tergolong mobil sangat boros BBM, tidak ada peraturan yang membatasi produksi kendaraan bermotor di dalam negeri, tidak adanya upaya pembatasan kepemilikan kendaraan bermotor - mobil dan sepeda motor - dalam sebuah keluarga di Indonesia, lampu jalanan dan taman yang dibiarkan hidup sampai pagi, dan lain sebagainya. Upaya-upaya nyata kita untuk mendukung penghematan energi Penghematan sumber daya energi harus dimulai sejak sekarang, dari diri kita dan lingkungan keluarga kita. Apa saja yang dapat dilakukan untuk menghemat penggunaan energi ? Berikut beberapa contoh yang bisa dilakukan dalam kehidupan kita sehari-hari : 1. Mulailah menyusun rencana perjalanan kita dan anggota keluarga terlebih dulu, tujuannya, rutenya dan waktunya. Apabila ada beberapa tujuan yang bisa dilakukan dalam satu kali perjalanan, kenapa tidak digabungkan saja untuk menghemat pemakaian BBM kendaraan kita ? 2. Tidak usah keluar rumah dengan kendaraan apabila tidak perlu benar atau sekedar keliling kota. 3. Apabila hanya satu tujuan, alangkah baiknya menggunakan alat transportasi umum. 4. Jarak tempuh yang pendek dan dekat serta bisa dilakukan sendiri, sebaiknya menggunakan alat transport yang lebih kecil seperti sepeda motor atau sepeda. 5. Lihatkah susunan acara TV yang terdapat di majalah atau koran dan tentukan kapan kita akan menonton acara tertentu agar TV tidak perlu dihidupkan sepanjang malam. 6. Matikan TV bila ternyata tidak ditonton atau sedang melakukan kegiatan lain. 7. Gunakan lampu secukupnya di rumah dan lampu yang tidak begitu diperlukan sebaiknya dipadamkan. 8. Nyalakan lampu yang lebih kecil dayanya untuk bagian rumah yang tidak ada kegiatan di dalamnya, kalau perlu lampunya dimatikan. 9. Batasi penggunaan hi-fi atau sound system yang menggunakan daya listrik besar. Mulailah dibiasakan mendengarkan musik dari MP3 player atau dari telepon genggam. Dengan menggunakan head set / head phone suara yang didengar tidak kalah bagusnya dibanding dengan sound system berdaya listrik besar. 10. Menonton film kesayangan tidak perlu dengan home theater sound system, cukup speaker kecil atau langsung dari speaker TV. 11. Hidupkan AC pada pengaturan suhu di atas 25 derajat celcius dan matikan bila tidak diperlukan. 12. Matikan kipas angin bila kita sudah tidak menggunakannya. 13. Kegiatan menyeterika pakaian sebaiknya dilakukan satu atau dua kali seminggu, jangan menyeterika pakaian setiap hari hanya untuk pakaian yang akan dipakai. 14. Bila mencuci pakaian dengan mesin cuci, cucilah pakaian apabila sudah terkumpul cukup banyak. Menurut Anda mungkin penghematan ini tidak memberi pengaruh yang berarti apabila Anda melihat masih banyak orang yang boros energi di luar sana. Tetapi setidaknya Anda sudah berhemat uang dan uang tersebut dapat ditambahkan ke dalam tabungan Anda.(anwariansyah..wikimu.com)


Minggu, 18 Januari 2009

SUPAYA MOTOR AMAN

Apakah Anda pernah mengalami motor anda dicuri? tentunya Anda tidak ingin itu terjadi, atau sampai terulang kembali atas kejadian yang sangat tidak menyenangkan itu. Oleh karena itu simaklah tips & trik berikut ini.

Langkah ke-satu jangan menarik perhatian.
Usahakan untuk tidak meninggalkan barang-barang berharga seperti tas, helm, jaket, atau barang lainnya di motor Anda, karena hal tersebut tanpa disadari justru akan menarik perhatian maling atau pencuri untuk mendatangi motor Anda. Baik itu untuk mencuri sepeda motor maupun barang berharga anda.

Langkah ke-dua pasang kunci pengaman tambahan.
Selain mengunci stang motor pasangkan juga kunci pengaman tambahan, seperti kunci garpu depan atau kunci ban. Kemudian gantilah kunci original dengan kunci model kembang agar motor tidak mudah untuk dibuka paksa. Perhatikan selalu pengamanan tambahan ini setiap kali anda akan meninggalkan sepeda motor.

Langkah ke-tiga posisi aman parkir motor
Usahakan jika pada malam hari, motor selalu diparkirkan ditempat yang mendapatkan penerangan cukup. Apabila diparkirkan di halaman atau garasi, maka posisikan motor dibagian dalam atau lebih baiknya terhalang mobil maupun benda lain. Posisi parkir yang lebih baik lagi adalah, jika motor diparkirkan di area yang terlihat oleh kamera keamanan atau CCTV. Pada saat ini kamera keamanan atau CCTV sangatlah efektif dan efisien, karena selain sebagai alat pengawas juga bisa membuat si pelaku kejahatan mengurungkan niatnya.

Langkah ke-empat pasang alarm bunyi
Pasangkan motor Anda dengan alarm yang dapat berbunyi keras, sehingga dapat terdengar dan menarik perhatian di sekitar jika ada yang melakukan pencurian secara paksa pada motor Anda.

Langkah ke-lima pasang pemutus arus listrik rahasia.
Anda memiliki pengetahuan mengenai kelistrikan, jika tidak mintalah bantuan seorang mekanik untuk pasangkan switch pemutus arus listrik. Kemudian mintalah agar posisikan switch tersebut, berikut instalasi kabelnya ditempat yang tidak terlihat atau rahasia. Sehingga hanya anda yang mengetahuinya, dan motor hanya akan menyala sesudah switch tersebut dihidupkan.

Langkah ke-enam rantai motor ke benda lain.
Solusi terakhir untuk memaksimalkan keamanan adalah rantaikan motor Anda ke benda lain yang tidak bergerak seperti tiang listrik, pohon, pagar atau benda lainnya. Hal ini cukup membantu guna mengamankan motor Anda baik di tempat yang sepi maupun ramai, karena akan menyulitkan proses pencurian.

Semua hanyalah bentuk usaha kita untuk mengantisipasi terjadinya curanmor yang marak terjadi saat ini, selanjutnya adalah tugas pihak yang berwajib untuk dapat memberantas para pelaku curanmor.



TIPS MERAWAT MESIN CBU


Mobil Built Up yang dilengkapi fitur canggih serta memiliki harga yang mahal, memerlukan perawatan rutin dan intensif mengingat karena harga mobilnya yang cukup mahal, maka apabila terjadi kerusakan pastinya tidak sedikit juga biaya yang akan dikeluarkan. Perawatan rutin yang dapat dilakukan antara lain.


Langkah ke-satu pembelian bahan bakar.
Usahakan saat Anda membeli bahan bakar, pilihlah SPBU yang menjual bahan bakar bersih dan berkualitas. Jangan sekali-sekali membeli pada penjual bahan bakar yang melakukan pengoplosan, atau membeli bahan bakar yang berkualitas rendah.

Langkah ke-dua pemanasan mesin.
Jika mobil Anda jarang digunakan, janganlah disimpan terlalu lama di garasi tanpa melakukan pemanasan mesin. Panaskanlah mesin seminggu sekali atau bawalah jalankan mobil hingga sedikitnya dua kilometer, untuk menghindari endapan bahan bakar dan udara didalam tangki bahan bakar yang nantinya akan merusak komponen mesin.

Langkah ke-tiga pembersihan tangki bahan bakar.
Lakukan pembersihan tempat bahan bakar setiap kilometer 15.000, apabila Anda merasa kesulitan, pada setiap bengkel-bengkel biasanya tersedia paket pembersihan lengkap untuk menguras tangki, membersihkan, injektor, saluran bahan bakar, dan ruang bakar.

Langkah ke-empat oktan tinggi.
Tambahkan cairan adiktif yang mampu menetralisir asam, membuang air, dan menaikkan oktan guna menjaga kebersihan bahan bakar dan sistem agar selalu terjaganya performa mobil. Namun perlu diperhatikan produk yang anda tambahkan tersebut, sebaiknya gunakan produk yang telah dikenal baik dan berkhasiat.

Langkah ke-lima lakukan cek emisi.
Lakukan pengecekkan emisi gas buang secara rutin, periksa juga konverter katalik yang terdapat pada knalpot dan terhubung ke mesin. Segera kenali jika terjadi adanya kelainan pada mesin mobil Anda.

"Men sana in corpore sano"...artinya, di dalam tubuh yang sehat dan kuat, terdapat jiwa yang sehat pula. Motto itu sangat berguna tidak hanya pada manusia saja melainkan juga pada kendaraan, karena didalam body yang kuat dan canggih harus terdapat juga mesin yang sehat dan terawat.

Semoga bermanfaat...



SUPAYA MESIN MOTOR MENJADI AWET

Sedia payung sebelum hujan, tentunya istilah itu memang sangat berguna bagi kehidupan kita sehari-hari, termasuk juga didalam memiliki sebuah sepeda motor. Karena hanya dengan motor yang kurang perawatan saja, dapat menimbulkan banyak masalah bagi si pemilik dikemudian hari. Oleh dari itu mulailah merawat motor kesayangan anda seperti berikut ini.

Langkah ke-satu yaitu periksa kondisi Aki
Air aki melewati batas maksimum atau minimum dapat berakibat mempercepat kerusakan pada sel-sel aki. Maka untuk mengantisipasinya tambahkanlah air aki pada pagi hari setelah dilakukan pengecekan.

Apabila kondisi aki tersebut sudah lemah sebaiknya segeralah diganti, karena jika aki tersebut tetap dipaksakan kedua kutub positif dan negatif akan menimbulkan korosi yang berupa serbuk putih, dan proses korosi tersebut akan menjalar ke bagian kabel-kabel utama yang menghubungkan arus listrik seperti saluran dinamo, lampu, atau bagian-bagian lainnya. Efek dari korosi tersebut dapat mengakibatkan arus listrik tidak sempurna dan yang lebih parahnya lagi juga dapat menimbulkan kerusakan pada komponen seperti switch lampu, kontak mesin ataupun dinamo.

Hal yang perlu diingat juga adalah jika aki sudah lemah dan motor tidak mampu di hidupkan atau distater, janganlah mencoba untuk dipaksakan dengan cara mendorong sepeda motor anda guna menghidupkannya. Sebab bisa berakibat kepada rusaknya gigi transmisi motor anda tersebut.

Langkah ke-dua adalah periksa kondisi Oli motor anda
Pada dasarnya Oli mesin sangatlah penting peranannya guna melumasi komponen-komponen mesin, seperti piston, stang piston, ring piston dan lainnya yang berhubungan. Maka oleh karena itu, jika kondisi minyak pelumas sudah berwarna kehitam-hitaman atau kelenturan daya pelumasnya telah berkurang, maka alangkah baiknya segera diganti. Lakukan ganti oli secara berkala dan gunakan sesuai dengan ketentuan dari pabrikan motor tersebut.
Langkah ke-tiga periksa kondisi rantai dan gir
Perhatikan kondisi rantai motor anda apakah terlalu kendor, atau terlalu kencang. Rantai yang terlalu kendor bisa membuat rantai tercopot dari girnya, dan jika kondisi rantai terlalu kencang bisa mengakibatkan putusnya rantai motor anda. Periksa pula kondisi gir, jika sudah mulai runcing atau tajam segeralah ganti karena apabila dibiarkan rantai dapat secara tiba-tiba terputus dan tentunya dapat membahayakan anda disaat mengemudi.

Langkah ke-empat periksa kondisi kabel Busi dan Koil
Perhatikan kondisi kabel koil yang menghubungkan arus listrik dari koil ke busi. Apabila sudah cukup umur dan telah terlihat ada retak maupun pengerasan pada kabel tersebut, maka sebaiknya segeralah diganti. Juga perhatikan kondisi busi karena fungsi busi sangatlah vital pada mesin kendaraan.

Langkah ke-lima perhatikan kondisi selang bensin
Salah satu juga yang perlu diperhatikan adalah selang bensin ke karburator. Jangan pernah membiarkan kondisi selang bensin mengeras atau retak, karena pada bagian dalam selang bisa jadi sudah tidak elastis yang dapat mengakibatkan serbuk kotoran yang berasal dari selang terbawa kembali ke karburator. Yang pada nantinya bisa terjadi suplai bensin tersumbat dari tangki bensin ke karburator sehingga dapat mengganggu sistem pembakaran.

Langkah ke-enam panaskan mesin terlebih dahulu
Usahakan untuk selalu panaskan mesin sebelum motor dijalankan, kurang lebih sekitar 1 s/d 2 menit. Proses ini berguna agar sirkulasi oli dapat melumasi seluruh bagian dalam komponen mesin yang bergerak. Usahakan juga janganlah terlalu lama memanaskan mesin karena bisa menyebabkan pipa knalpot motor anda menguning.

Langkah ke-tujuh periksa kondisi tekanan angin ban
Jagalah kondisi tekanan angin ban untuk tidak terlalu berlebih atau kurang, karena bisa mengakibatkan grip atau kembang dari ban motor anda menjadi rusak.

Silahkan mencoba dan rawatlah selalu motor kesayangan anda agar senantiasa selalu memiliki performa mesin yang maksimal dan tentunya juga dapat mengurangi anggaran anda, tanpa harus menunggu terjadinya kerusakan yang fatal.

Sumber Informasi : tips cara merawat motor awet dan tahan lama*-*Situs otomotif forum modifikasi mobil motor



SUPAYA SUKU CADANG MENJADI AWET

DID CHAIN

Fungsi Rantai
Rantai berfungsi sebagai media untuk menyalurkan putaran yang dihasilkan oleh mesin dan untuk menggerakan sistem kerja mesin dan juga menggerakan roda kendaraan agar dapat bergerak dan melaju di jalan, oleh karena itu kita harus cermat dalam memilih dan menggunakan rantai untuk kendaraan kita, agar performa yang sudah dihasilkan oleh mesin dapat tersalurkan dengan sempurna

Secara umum rantai pada kendaraan bermotor terbagi menjadi 2 macam yaitu:
1. Rantai Mesin
2. Rantai Roda

Rantai mesin
Fungsi rantai mesin adalah untuk menghantarkan putaran/gerakan dari crankshaft ke camshaft agar camshaft dapat bekerja untuk mengatur bukaan dan tutupnya klep/valve sehingga terjadinya pembakaran yang baik

Rantai mesin terdiri dari 2 jenis yaitu:

1. Cam Chain
Jenis rantai cam chain adalah jenis rantai mesin yang digunakan untuk motor yang masih menggunakan teknologi sejak tahun 1980-1990








2. Silent Chain
Jenis rantai silent chain adalah jenis rantai mesin yang digunakan untuk motor yang sudah menggunakan teknologi mesin yang baru








Mengapa harus memakai rantai mesin yang bagus:
1. Jika tidak menggunakan rantai yang bagus, suara mesin akan berisik
2. Jika tidak menggunakan rantai yang bagus, pembakaran dalam ruang bakar menjadi tidak sempurna
3. Apabila rantai putus mengakibatkan klep dan piston beradu sehingga mengakibatkan kerusakan mesin yang sangat fatal

Tips merawat rantai mesin
Perawatan dengan cara penggantian oli yang teratur setiap 1500km atau paling lambat 2500km



Rantai roda
Rantai berfungsi sebagai media untuk menyalurkan putaran yang dihasilkan oleh mesin lewat gear depan, sehingga roda pada kendaraan dapat bergerak dan melaju di jalan

Bagian-bagian dari rantai roda adalah:

Pin
Pin membantu menahan tekanan pada rantai, bersama dengan plate bagian dalam dan luar dan ketika rantai menempel pada gear, maka pin akan berputar seperti bearing

Roller
Roller berguna menjaga rantai agar dapat bekerja dengan baik pada seat rantai menempel pada gear dan melindungi rantai ketika terjadi gesekan rantai dengan gear

Bushing
Bushing bekerja seperti shock pada sepeda motor yang bekerja dengan roller ketika rantai menempel pada gear yang selanjutnya diteruskan pada pin dan juga selain itu bushing dan pin bekerja seperti bearing

Inner/Outer plate
Plate bagian dalam dan luar berfungsi sebagai penahan pada rantai dan kadang kala berfungsi sebagai shock yang sangat kuat

Ukuran-ukuran rantai yang digunakan di motor indonesia yaitu:
1. 415 (racing)
2. 420
3. 428
4. 428H
5. 520

Hal-hal yang harus diketahui mengenai rantai:
428 H X 128
1 2 3
1. ukuran ketebalan rantai
2. ukuran H (heavy duty) rantai lebih tebal
3. ukuran panjang rantai

Mengapa harus memakai rantai roda yang bagus
1. Apabila rantai tidak bagus maka akan mudah putus
2. apabila rantai tidak bagus gear akan cepat rusak
3. Apabila rantai tidak bagus mengakibatkan tenaga yang dibutuhkan untuk menggerakan roda lebih besar dan efeknya bahan bakar menjadi lebih boros

Tips merawat rantai roda
Selalu cek kerenggangan rantai ± 2,5cm dan berikan pelumas khusus untuk merawat rantai ( DID Chain Lubricant )


TIPS SUPAYA MESIN MOTOR AWET

Kalau motor sudah mulai rewel, paling nyebelin! Padahal hal itu gara-gara kita juga yang kurang merawat motor. Nih simak tips merawat motor

Cek Kondisi Oli
Oli mesin ini sangat penting peranannya untuk melumas komponen-komponen mesin, seperti stang seher, seher, dan ring seher, kruk as dan noken as atau stang klep. Oleh karena itu, jika keberadaan minyak pelumas sudah berwarna kehitam-hitaman atau kelenturan daya lumasnya berkurang, maka sebaiknya diganti. Ganti oli secara periodic dan gunakan sesuai dengan rekomendasi Pabrikan

Cek Kondisi Aki
Jangan dibiarkan air accu melewati batas maksimum dan minimum yang akibatnya bisa mempercepat kerusakan pada sel-sel accu. Tambah
Kan aki pada pagi hari.

Selain itu, jika baterei atau accu tersebut sudah melemah secepatnya diganti, sebab jika dipaksakan selain kedua kutub positif dan negatif akan mengeluarkan korosi (serbuk putih), korosi tersebut akan menjalar ke bagian kabel-kabel utama yang menghubungkan arus listrik ke saluran lampu, dinamo, atau bagian-bagian lainnya.

Oleh karena itu, jika terjadi hal itu, arus listrik yang dihantarkan baterei atau accu tidak sempurna dan bisa menyebabkan kerusakan pada komponen dinamo, kontak mesin maupun switch lampu. Satu hal yang perlu diperhatikan jika accu sudah lemah atau tidak mampu di starter dan distarter, jangan dipaksakan dengan mendorong sepeda motor untuk menghidupkannya. Sebab bisa merusak gigi transmisi.

Periksa Rantai dan Gir
Jangan biarkan rantai terlalu kendor, atau terlalu kencang. Terlalu kendor bisa membuat rantai copot dari girnya, sementara terlalu kencang bisa mengakibatkan putus rantai. Cek juga kondisi gir, jika sudah tajam segera ganti karena jika tidak rantai bisa tiba-tiba putus. Bahaya kan, kalo lagi ngebut tiba-tiba putus rantai?
Periksa Kabel Koil dan Busi
Perhatikan keberadaan kabel koil yang menghubungkan arus listrik ke busi. Jika sudah cukup umur dan sudah terlihat ada retakan dan pengerasan pada kabel tersebut, maka sebaiknya diganti. Juga perhatikan keberadaan busi karena busi sangat vital untuk kelancaran sebuah mesin kendaraan.

Perhatikan Selang Bensin
Komponen lainnya yang perlu diperhatikan selang bensin ke karburator. Jangan membiarkan kondisi selang bensin mengeras atau terjadi retakan-retakan, karena bagian dalam selang bisa jadi sudah tidak elastis yang mengakibatkan serbuk kotoran yang berasal dari selang terbawa ke karburator. Yang pada akhirnya akan terjadi penyumbatan suplai bensin dari tanki ke karburator sehingga mengganggu sistem pembakaran.

Panaskan Mesin paling lama 2 Menit
Panaskan mesin sebelum motor dijalankan, tak perlu lama-lama cukup 1-2 menit. Ini supaya sirkulasi oli bisa melumasi seluruh bagian dalam mesin yang bergerak. Jangan terlalu lama memanaskan karena akan membuat pipa knalpot menguning selain itu pastinya jadi buang-buang bensin.

Periksa tekanan angin ban
Jangan terlalu keras dan juga jangan kurang karena bisa berakibat kembang ban motor rusak.

Gunakan Selalu Sparepart Asli
Lebih baik mahal sedikit, tapi puas dan tahan lama daripada memakai yang tidak asli, meski murah tapi tapi daya tahan kurang.

Ok sobat selamat merawat motor, jika langkah-langkah tersebut dilakukan dengan benar, motor kesayangan Anda senatiasa tampil prima. (sub)


BEBERAPA ISTILAH FITUR2 KESELAMATAN PADA MOBIL


Fitur keselamatan dan keamanan yang banyak ditawarkan dan diaplikasikan pada mobil-mobil keluaran terbaru saat ini banyak yang memang menjamin keselamatan pengendaraan. Teknologi tersebut memang banyak dikembangkan oleh produsen otomotif untuk mengurangi tingkat kecelakaan mobil di dunia.

Beberapa diantaranya :

1. ABS (Anti-lock Braking System)

teknologi ini memcegah terjadinya efek yang mengunci saat mobil di rem mendadak sehingga mobil akan terhindar dari slip karena gaya dorong mobil. Fitur ini dipasang melalui sensor yang memberikan kontrol timing kapan roda harus berhenti dan berputar.

2. Air bag (kantong udara)

antong udara ini akan muncul apabila terjadi tabrakan atau benturan untuk mengcegah dampak dari dampak benturan tersebut. Perlindungan terutama untuk pengemudi dan penumpang depan, saat ini sudah banyak mobil yang juga mengaplikasikan airbag keseluruh bagian mobil hingga bagian belakang.

3. EBD (Electronik Brake Distribution)

Mengfungsikan pengereman disegala bidang jalan untuk menghindari slip pada pengereman mendadak, hampir mirip dengan ABS, namun EBD juga mendistribusikan kekuatan pengereman antara roda depan dan belakang secara elektronik.




TIPS MEMBERSIHKAN BEKAS STIKER


Untuk anak muda yang tidak mau ketinggalan zaman, biasanya semacam stiker yang menarik pasti ditempel dimobil biar terlihat trendy. Dan yang memusingkan jika stiket yang anda tempel, ingin di lepas kembali karena sudah ketinggalan zaman, tapi anda tidak perlu khawatir, ada beberapa cara yang bisa digunakan pada mobil yang cat orisinil yaitu

1. Persiapkan peratan yang di butuhkan seperti : pengering rambut, kain lap. minyak kayu putih, kumpon, obat poles yang mengandung wax atau silikon

2. Gunakan Pengering rambut untuk memudahkan pencopotan stiker

3. Bersihkan sisa lem yang menempel dengan minyak kayu putih

4. Hilangkanlah kotoran dengan cara menggosok

5. Olesi bagian bekas stiker yang terlihat belang dengan kumpon sampai merata & lap dengan kain halus. Lakukan dengan perlahan- lahan agar tidak tergores

6. Biarkan Kumpun di body selama 2 hari agar meresap

7. Setelah kumpon meresap, gosoklah sampai benar - benar sampai tidak ada bekas terlihat

8. Kemudian poleslah dengan wax, Tunggu hingga 1 minggu




MENGETES KADAR KUALITAS MINYAK REM MOBIL KAMU


Apakah anda memakai minyak Rem yang berkualitas?

Hati hati bagi anda yang memakai minyak rem yang tidak tepat karena sangat membahayakan. Sebaliknya jangan terlalu tergoda oleh iklan karena mutunya bulum tentu bagus, karena semakin mahal harga minyak rem, maka akan semakin bagus mutunya dan semakin terjamin.

.

Bagaimana untuk mengetahui minyak rem yang berkualitas itu?

* Cobalah perhatikan kadar minyak rem itu, misalnya dalam suhu tertentu masih bisa berfungsi. Untuk jenis Dot 3 paling tidak harus tahan pada kondisi lebih dari 200 derajat Celcius dan untuk Dot 4 sekitar 250 Derajat Celsius.

Perhatikan tingkat karat yang ditimbulkan oleh minyak rem. Jika tingkat kadar karatnya masih sekitar 0,1 mg/cm untuk jenis besi baja dan 0,5 mg/cm untuk tembaga, maka masih bisa ditoleransi.

* Minyak rem biasanya bisa bercampur dengan air. Nah, bila tidak membuat karet berub?ah bentuk (mengembang atau mengkerut), berarti minyak rem itu berkualitas.

* Bila minyak rem itu berkualitas, selain telah terdaftar di departemen terkait, juga minyak rem tersebut harus bisa bercampur dengan minyak rem lainnya.




TIPS MENGHEMAT BENSIN DENGAN CARA MERAWAT BUSI

Apakah anda malas untuk menganti dan membersihkan busi ? Pemakaian Busi yang tidak sempurna, menghambat kendaraan anda tidak dapat hidup dan berjalan dengan lancar. Maka seharusnya selalu diperiksa, dibersihkan dan diganti bilamana perlu.

Tapi anda tidak perlu khawatir, karena ada beberapa tips Rawat Busi Modil Agar Tetap Tahan Lama.

1. Melepas busi harus memakai kunci busi, jangan sekali-kali memakai kunci pas.

2. Sebelum busi dilepas lobang dimana busi berada harus dibersihkan terlebih dahulu.

3. Bersihkanlah busi itu dengan minyak tanah, setelah bersih dikeringkan.

4. Bersihkanlah draadnya memakai sikat kawat yang halus.

5. Kikirlah electrode masa dengan kikir plaat tipis.

6. Bila kita mengukur electrode, yang kita lengkungkan electrode masanya.

7. Mengukur electrode dengan pengukur kawat bunder.

8. Periksalah ring dari busi bila kita mengganti atau melepas busi, paknya harus kita perhatikan, bila ia tidak ada ringnya harus diberi ring sebagai pakkingnya